Selamat Datang di Pratomo Wijoyo Berikan Komentar Anda untuk Kemajuan Blog ini

Senin, 17 Mei 2010

Install aplikasi di Linux

Kemaren ada salah seorang temen yang bertanya kepada saya "Eh jay, awakmu iso install codec nang linux ora" orang jawa yang tanya hehehehe,, intinya bisa install codec di Linux nggak,,,

untuk menginstall Codec yang dibutuhkan ubuntu dapat melalui beberapa cara, pastikan Internet anda telah tersambung, lalu masuk ke

Application>Accesoris>Terminal

lalu ketikkan

sudo apt-get install ubuntu-restricted-extras

Atau kalau mau mudahnya,,, Buka Rhythmbox, lalu mainkan sebuah file mp3, nah ketika player tidak bisa memutar mp3 maka secara otomatis player akan mencari pluginnya,,, tinggal search dah selesai,.,,

Sedangkan untuk menginstall Software, kita dapat memakai beberapa cara, yang pasti anda sudah terkoneksi dengan internet, ataupun anda sudah memiliki Repository lokal di Harddisk anda...

Untuk menambah paket aplikasi anda dapat masuk ke

Application>Ubuntu Sofware Center

atau

System>Synaptic Package Manager

atau melalui Terminal
ketikkan

sudo apt-get install nama_paket


Menurut saya lebih mudah menginstall Aplikasi lewat Synaptic daripada lewat Terminal, tapi jika anda lebih suka melalui Terminal ya silahkan saja, itu hak anda menentukan pilihan anda,,,

Semoga bermanfaat...


0 comments:

Posting Komentar